Selasa, 18 Oktober 2022

Bullying

BULLYING, JANGAN SAMPAI JADI PELAKU APALAGI JADI KORBAN

PENGERTIAN
Bullying atau penindasan/perundungan merupakan segala bentuk penindasan atau kekerasan yang dilakukan dengan sengaja oleh satu atau sekelompok orang yang lebih kuat atau berkuasa terhadap orang lain, dengan tujuan untuk menyakiti dan dilakukan secara terus menerus.

MENGAPA SESEORANG MENJADI PELAKU BULLYING
Beberapa penyebab mengapa seseorang menjadi pelalku bullying
1. Merasa dirinya lebih baik dari korban
2. Mengganggap orang lain lebih rendah dari dirinya
3. Kurang menerapkan ajaran agama dan etika dalam kehidupannya
4. Kurangnya ilmu, pengalaman, dan pengetahuan
5. Pernah menjadi  korban bullyng dan ingin melampiaskannya ke orang lain 
6. Kontrol diri yang rendah
7. Kurangnya memperoleh ilmu agama


MENGAPA SESEORANG MENJADI KORBAN BULLYING
Beberapa penyebab mengapa seseorang korban bullying
1. Rasa percaya diri yang berlebihan
2. Tidak memberikan perlawanan ketika orang lain membully
3. Kurangnnya kontrol diri
4. Kurangnya ilmu dan pengetahuan
5. Kelainan fisik
6. Kelainan psikis
7. Masalah kekurangan ekonomi 
8. Bercanda yang melampaui batas
9. Tradisi senioritas


PERBUATAN YANG TERMASUK KE DALAM BULLY
  1. Mengejek atau mengolok olok secara berlebihan dan berulang
  2. Tindakan kasar secara fisik (pemukulan, menyakiti anggota badan)
  3. Tindakan kasar secara non fisik atau psikis seperti perkataan kasar, sikap kasar, menghina, merendahkan
  4. mengamcam
  5. mempermalukan
  6. merendahkan
  7. mengganggu
  8. melihat dengan sinis
  9. melihat dengan sadis
  10. melihat dengan ekspresi muka yang merendahkan
  11. melihat dengan ekspresi muka yang mengejek
  12. mendiamkan
  13. mengucilkan
  14. mengabaikan
  15. cyber bullying (bullying di dunia maya)
  16. pelecehan seksual baik secara fisik maupun non fisik (memanggil seseorang dengan sebutan yang merendahkan secara seksualnya)

BULLYNG DALAM KELUARGA
Bullyng tidak hanya terjadi di lingkungan luar, tetapi mungkin juga bisa terjadi di lingkungan keluarga seperti kakak yang membully adiknya, atau sebaliknya adik yang membully kakaknya, atau bahkan orang tua yang membully anaknya, atau sebaliknya anak yang membully orang tuanya. Oleh karena itu bully ini terkadang menjadi kebiasaan yang tidak kita sadari.  Berikut bully dalam keluarga yang terkadang tidak kita sadari, tetapi membuat anggota keluarga yang dibully merasa sakit hati, kesal, jengkel, dan dampak yang lebih besar adalah kurang bahkan hilangnya percaya diri.
Berikut beberapa tindakan yang secara tidak disadari termasuk dalam bully

  1. Menggejek/mengolok olok kekurangan anggota keluarga secara berlebihan
  2. Menceritakan kejelekan atau kekurangan anggota keluarga di depan orang lain. 
  3. Tindakan kasar secara fisik (pemukulan, menyakiti anggota badan) 
  4. Tindakan kasar secara non fisik atau psikis yaitu perkataan kasar, sikap kasar, terhadap anggota keluarga
  5. Memanggil anggota keluarga dengan panggilan yang tidak ia sukai
 
SANKSI BULLYNG
  1. Permendikbud Nomor 82 Tahun 2015, pelaku bullying atau perundungan dilingkungan sekolah/pendidikan bisa diberikan dua jenis sanksi, yakni: 1) Teguran lisan, tertulis, atau sanksi lain yang bersifat edukatif kepada peserta didik 2) Teguran lisan, tertulis, pengurangan hak, pemberhentian dari jabatan sebagai guru dan tenaga kependidikan
  2. Undang-undang Nomor 35 Tahun 2014, dengan ancaman pidana penjara paling lama 3 tahun 6 bulan dan/atau denda paling banyak Rp72 juta.
  3. Undang-undang No 11 Tahun 2008 secara spesifik menjelaskan tentang hukuman bagi pelaku perundungan siber (cyber bullying) yang dapat dipenjara paling lama 6 tahun atau denda maksimal Rp6 miliar.
  4. Sanksi sosial yang akan sangat berat di rasakan oleh pelaku

Senin, 03 Oktober 2022

RAPOR KURIKULUM MERDEKA

RAPOR KURIKULUM MERDEKA BERBASIS EXCEL

Rapor Kurikulum Merdeka Berbasis Excel dibuat menggunakan MS Excel yang didesain dengan mudah, ringkas, praktis, dan otomatis.
Aplikasi ini di gunakan wali kelas untuk membuat rapor hasil belajar peserta didik.  dengan cara cukup mengkopi paste data nilai yang diberikan oleh guru bidang studi. 

Untuk uji coba menggunakan aplikasi ini silahkan download contoh aplikasi dengan mengklik link/tautan di bawah ini

DOWNLOAD CONTOH APLIKASI RAPOR KURIKULUM MERDEKA







Minggu, 02 Oktober 2022

MEMBUAT ABSENSI DENGAN GOOGLE FORM

Membuat absensi online dengan Google Form adalah cara yang paling praktis untuk kegiatan-kegiatan pembelajaran atau pelatihan baik yang dilaksanakan secara online/daring ataupun kegiatan secara langsung offline, karena dengan menggunakan Google Form waktu absensi, nama-nama peserta yang hadir, dan peserta dapat dibatasi hanya mengisi sekali absensi saja pada waktu tertentu.  Peserta mengisi absensi menggunakan ponsel yang mereka miliki dimana satu ponsel hanya bisa mengisi absensi satu kali saja.

Untuk membuat absensi dengan Google Form silahkan simak cara berikut:
1.  Buka akun gmail terlebih dahulu dengan menulis email, pasword dan klik next


2.  Pada tampilan ini pilih aplikasi google, kemudian klik Drive 


3. Selanjutnya pada tampilan ini klik Drive saya, kemudian pilih dan klik formulir kosong

4. Selanjutnya pada tampilan ini ketik judul formulir, nama file, dan pertanyaan

5. Untuk pertanyaan di ketik nama, kemudian klik pilihan jenis pertanyaan, dan pilih jawaban singkat. setelah selesai klik tanda tambah (4)  untuk membuat pertanyaan baru


6.  Jangan lupa pada bagian ini di bagian bawah geser ke kanan wajib diisi, artinya jika ini tidak diisi maka peserta  tidak dapat mengirim absensi 

7.  Pada pertanyaan selanjutnya ketik instansi, dan pilih jawaban singkat, geser ke wajib diisi dan klik tanda tambah untuk membuat pertanyaan selanjutnya

8.  Untuk pertanyaan selanjutnya ketik kehadiran, pilih  kotak centang, kemudian klik Hadir pada pilihan, dan jangan lupa geser ke kiri pada bagian wajib diisi



9.  Selanjutnya klik setelan (1), kemudian pilih dan klik jawaban (2), dan geser ke kanan untuk mengaktifkan menu batasi ke satu  jawaban (3), agar ponsel peserta hanya bisa digunakan untuk sekali absensi saja


Jika kita menggunakan akun dari kemdikbud (akun belajar id) biasanya akan terceklis otomatis pada bagian batasi untuk penggunakan di kementerian dan kebudayaan, maka  ceklis tersebut (4) di geser ke kiri untuk dinonaktifkan, sebab jika aktif maka absensi tidak bisa dibuka oleh peserta


10. Setelah selesai membuat absensi, selanjutnya klik pratinjau (gambar mata) untuk mendapatkan link yang akan diberikan ke peserta pelatihan, kemudian klik dan kopi link pada pratinjau, untuk kemudian kita berikan ke peserta melalui WA.
.


11. kirimkan link tersebut ke WA peserta atau ke group peserta pelatihan.  Jika peserta mengklik link tersebut maka peserta dapat mengisi absensi tersebut menggunakan ponsel yang mereka miliki

12. Untuk mengecek peserta yang sudah mengisi absensi silahkan klik jawaban,  klik membuat spreedsheet  (2), ceklis buat spreadsheet baru, (3), kemudian klik buat (4)
14. Selanjutnya akan muncul tampilan hasil data absensi peserta, dan daftar peserta yang sudah  mengisi absensi dalam bentuk spreadsheet atau excel online seperti pada tampilan berikut

15. file hasil absensi dalam bentuk spreadsheet (excel) akan muncul seperti tampilan berikut (2) jika di klik maka daftar absensi peserta akan terlihat

SELAMAT MENCOBA SEMOGA SUKSES




 












































RAPOR KURIKULUM MERDEKA

RAPOR KURIKULUM MERDEKA BERBASIS EXCEL Rapor Kurikulum Merdeka Berbasis Excel dibuat menggunakan MS Excel yang didesain dengan mudah, ringka...